Selasa, 13 Maret 2018

DRAMA KOREA TERLARIS

 Drama Korea Terbaik Dengan Rating Tertinggi Sepanjang Masa

1. Pinnochio


Drama Korea Terbaik Rating Tinggi

Pinnochio adalah drama Korea romantis terbaik yang sangat populer dan mendapatkan rating tinggi di masa penayangannya. Drakor yang dibintangi oleh Lee Jong-Suk dan Park Shin-Hye ini mengisahkan tentang Choi In Ha (Park Shin Hye) seorang gadis yang memiliki karakter unik mirip Pinnochio dan Choi Dal Po (Lee Jong Suk) seorang wartawan muda yang belum berpengalaman.

Sejak kecil Choi In Ha memiliki ‘semacam’ sindrom Pinnochio, hal ini membuat ia selalu cegukan setiap kali berbohong atau berpura-pura akan sesuatu. Sementara Choi Dal Po dikenal sebagai orang yang kurang memperhatikan penampilannya sendiri, sehingga sering diremehkan oleh orang-orang di sekitarnya.

Pertemuan antara kedua karakter yang unik tersebut menjadi kisah menarik dalam drakor berjudul Pinnochio. Selain dipenuhi adegan romantis dan baper, Pinnochio juga memiliki banyak momen lucu yang membuat penontonnya ikut tersenyum.


2 - Full House


drama korea terbaik rating tinggi

Full House, drama korea terbaik bergenre komedi romantis ini sangat fenomenal dan mendapat rating tinggi di masa penayangannya. Serial drama yang tayang pada tahun 2004 ini bercerita mengenai Ji Eun, seorang penulis yang ditipu oleh dua sahabatnya untuk pergi berlibur, tapi ketika berlibur rumahnya malah dijual oleh kedua sahabat tersebut.

Tidak diragukan lagi, Full House adalah salah satu drama korea romantis terbaik sepanjang masa. Drama yang ditayangkan KBS2 ini bukan hanya mendapat respon positif dari penggemar drakor, namun juga mendapat banyak penghargaan bergengsi di dunia perfilman korea.


3 - My Love From The Star


drama korea komedi romantis terbaik

My Love From the Star atau kadang disebut You Who Came From the Star adalah drama korea romantis terbaik yang tayang pada rentang tahun 2013-2014. Dibintangi oleh duet Kim Soo-Hyun dan Jun Ji-Hyun, membuat para pecinta drakor di korea sangat menanti-nantikan drama korea satu ini.

My Love From the Star sendiri bercerita mengenai alien tampan bernama Do Min-Joon yang sudah berada di Bumi sekitar 400 tahun lamanya. Setelah menunggu sangat lama, tiga tahun kedepan akhirnya dia mendapat kesempatan untuk bisa kembali ke planet asalnya.

Sayangnya, kemudian dia malah bertemu dengan aktris cantik bernama Chun Song-Yi yang tinggal di depan apartemennya. Awalnya Do Ming Joon merasa terganggu dengan kehadiran Chun Song-Yi karena gadis itu kerap mengganggunya. Namun lama kelamaan malah mulai tumbuh benih-benih cinta di antara keduanya

.

4 - Descendants Of The Sun


drama korea terbaik sepanjang masa

Pastinya kamu sudah tidak asing dengan Descendants of the Sun. Drama romantis dari korea ini sangat populer di Indonesia dan bahkan dunia. Descendants of the Sun banyak disukai karena mampu menghadirkan banyak emosi ketika menontonnya, seperti senang, sedih, tegang sekaligus lucu.

Descendants of the Sun sendiri mengisahkan tentang kisah cinta Kapten Yoo Shi Jin dan seorang dokter cantik bernama Kang Mo Yeon. Hubungan di antara keduanya benar-benar diuji saat Kapten Yoo Shi Jin harus pergi menjalankan misi yang sangat berbahaya. Namun kemudian, Kang Mo Yeon yang diperankan Song Hye Kyo juga dikirim sebagai pemimpin tim medis pada misi tersebut.


5. The Moon That Embraces The Sun


drama korea romantis terbaik 2017 2018

The Moon That Embrance The Sun adalah drama Korea terpopuler tahun 2012 yang dibintangi oleh Kim Soo-hyun, Han Ga-in, Jung Il-woo dan Kim Min-seo. Drama Korea berjumlah 20 episode ini diadaptasi dari novel berjudul sama karya Jung Eun-gwol.

Mengambi setting waktu pada zaman Joseon, drakor The Moon That Embraces The Sun berhasil meraih kesuksesan dan memecahkan rekor rating televisi Korea dengan angka 47% (tepatnya di episode 18).

Bukan hanya rating, drama satu ini juga telah dinobatkan sebagai drama Korea terbaik dalam Baeksang Arts Awards ke-48. Tidak ada alasan untuk melewatkan drakor romantis satu ini.


6. The Heirs


drama korea terbaik terbaru 2018

The Heirs adalah drama Korea komedi romantis yang sangat populer pada tahun 2013. Drakor yang judul lengkapnya “The One Trying to Wear the Crown, Withstands the Weight-The Heirs” ini memiliki 20 episode dan tayang di SBS.

The Heirs sendiri mengisahkan tentang Kim Tan (Lee Min Ho) seorang putra konglomerat yang memiliki segalanya kecuali dalam kehidupan asmaranya. Pertemuannya dengan Cha Eun Sang (Park Shin Hye) dalam insiden tidak terduga menjadi awal dari kisah drakor The Heirs.

7. The Legend Of The Blue Sea


drama korea romantis komedi terbaik

Rekomendasi drama Korea romantis terbaik berikutnya adalah The Legend of The Blue Sea. Drakor terbaru yang dibintangi Lee Min Ho dan Jun Ji Hyun ini mengisahkan tentang Kim Dam Ryung (Lee Min Ho) seorang bangsawan di era Joseon yang membebaskan duyung bernama Shim Chung (Jun Ji Hyung) untuk kembali ke laut.

Di masa sekarang, ada pria bernama Heo Jun Jae yang memiliki rupa yang sangat mirip dengan Dam Ryung. Suatu hari, Heo Jun Jae bertemu dengan sang putri duyung ketika di Spanyol. Sayangnya, Heo Jun Jae tertarik dengan Shim Chung hanya karena gelang antik yang dipakainya. Diam-diam dia berencana untuk merebut gelang era Joseon tersebut dari Shim Chung. Meski awalnya memiliki niatan tidak baik, namun kemudian Heo Jun Jae malah justru benar-benar jatuh cinta terhadap wanita aneh yang ternyata putri duyung.
Drama Korea ini berhasil mendapatkan rating tinggi dan bahkan mengalahkan rating Descendants of the Sun di episode pertamanya. Tidak heran jika banyak penggemar drakor di Indonesia merasa ketagihan menonton drama Korea paling romantis ini.

8. Goblin


rekomendasi drama korea terbaik sepanjang masa

Ini dia drama korea terbaru yang baru-baru ini meledak di pasaran Korea dan Asia, termasuk juga di Indonesia. Goblin adalah drama korea bergenre romantis yang memiliki sedikit bumbu fantasy. Mengisahkan tentang Kimshin yang dikhianati oleh kerajaannya dan mati dengan pedang yang menancap di tubuhnya.

Akhirnya dia bangkit kembali dan menjadi Goblin yang tidak bisa mati. Satu-satunya cara agar Goblin tewas adalah dengan mencabut pedang yang menusuk tubuhnya, dan orang yang bisa melakukan itu hanyalah Pengantin Goblin.

Setelah menunggu ratusan tahun akhirnya sang Goblin bertemu dengan gadis SMA bernama Ji Eun-Tak, gadis tersebut diketahui adalah sang Pengantin Goblin yang bisa membunuhnya. Namun, keduanya malah saling jatuh cinta dan tidak ingin meninggalkan satu sama lain.

Sumber:http://www.sindulin.web.id/2018/01/drama-korea-terbaik-rating-tinggi.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HTML (Hypertext Markup Language)

ASSALAMUALAIKUM ASSALAMUALAIKUM ASSALAMUALAIKUM ASSALAMUALAIKUM ASSALAMUALAIKUM